Madiun- Pemerintah Kota Madiun melalui Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kota Madiun, terus berusaha untuk memberikan kegiatan-kegiatan yang bermanfaat dan memperkuat rasa persatuan dan kesatuan di Kota Madiun, kali ini pada Hari Selasa, 30 Juli 2019, bertempat di Gedung Diklat Pemkot Madiun Jl. Duku No 1 dilaksanakan kegiatan Peningkatan Rasa Solidaritas dan Ikatan Sosial di Kalangan Masyarakat dengan mengambil tema “Reaktualisasi Peran Toga Tomas dalam Merajut Tali Persatuan dan Persaudaraan untuk membangun bersama Kota Madiun yang Lebih Maju, Sejahtera, Aman dan Kondusif “.
Kegiatan dimulai pukul 09.30 dengan dihadiri sekitar 250 orang dari unsur Forkopimda Kota Madiun, Toga-Tomas, serta perwakilan dari OPD se-Kota Madiun, diawali dengan sambutan sekaligus materi dari Bapak Walikota yang mengangkat tentang pentingnya peran Toga-Tomas dalam mendukung program pembangunan Kota Madiun baik berupa memberikan dukungan, kritik ataupun masukan yang bersifat membangun kepada Pemerintah Kota Madiun. Materi selanjutnya disampaikan oleh Kasdim Kodim 0803 Madiun dan Kabag Ops Polres Madiun Kota yang sama-sama mengangkat peran penting Toga-Tomas dalam menjaga keamanan dan ketertiban di Masyarakat. Acara berlangsung dengan lancar dan khidmat sampai penutupan pada pukul 11.00 WIB